AS Tarik Diplomat di Lahore, Pakistan

Written By bopuluh on Kamis, 08 Agustus 2013 | 23.42

LAHORE, KOMPAS.COM - Amerika Serikat memerintahkan pejabat pemerintah non-inti untuk meninggalkan konsulat jenderal di kota Lahore, Pakistan. Pejabat senior AS mengatakan langkah itu dibuat sebagai respon atas "ancaman yang dapat dipercaya" terhadap konsulat.

Personel AS yang masih ada di Lahore harus membatasi perjalanan yang tidak penting di dalam negeri, kata pejabat tersebut.

Pada Kamis (08/08), AS mengeluarkan peringatan perjalanan yang menganjurkan semua warga AS untuk menunda perjalanan yang tidak penting ke Pakistan. "Kami melakukan penarikan ini karena kekhawatiran atas informasi ancaman kredibel dan spesifik ke Konsulat AS di Lahore," kata pejabat itu.

"Peringatan perjalanan yang diperbarui juga telah dikeluarkan," kata pernyataan itu, menambahkan bahwa "warga AS yang tersisa di Lahore... harus membatasi perjalanan yang tidak penting di dalam negeri, dan menyadari situasi di lingkungan mereka, (serta) membuat rencana darurat mereka sendiri. "

AS telah menutup 19 misi diplomatik di Timur Tengah dan Afrika pekan ini sebagai respon terhadap 'ancaman serangan teroris'.

Evakuasi dari Lahore dilakukan sebagai tindakan pencegahan dan tidak terkait dengan penutupan misi diplomatik lainnya, kantor berita AP melaporkan, mengutip dua pejabat AS yang tidak disebutkan namanya.

Pihak berwenang Pakistan telah menyatakan ibukota pada keadaan siaga penuh, terutama pada instalasi penting pemerintah Pakistan, kata wartawan BBC Charles Haviland di Islamabad, ibukota Pakistan, dalam laporannya.

Inggris mengumumkan peringatan perjalanan di Pakistan, tetapi ini adalah untuk lokasi tertentu tidak termasuk Lahore atau ibukota, tambah BBC.

Editor : Egidius Patnistik


Anda sedang membaca artikel tentang

AS Tarik Diplomat di Lahore, Pakistan

Dengan url

http://seepersonality.blogspot.com/2013/08/as-tarik-diplomat-di-lahore-pakistan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

AS Tarik Diplomat di Lahore, Pakistan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

AS Tarik Diplomat di Lahore, Pakistan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger