Mulai Hari Ini, Jalan Tambak Jakpus Ditutup Selama Setahun

Written By bopuluh on Senin, 22 April 2013 | 23.42

Optimalisasi KBB

Mulai Hari Ini, Jalan Tambak Jakpus Ditutup Selama Setahun

Penulis : Kurnia Sari Aziza | Selasa, 23 April 2013 | 13:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Pehubungan DKI Jakarta menutup Jalan Tambak, Jakarta Pusat, mulai hari ini, Selasa (23/4/2013). Penutupan yang mundur dari rencana sebelumnya pada Jumat 19 April lalu terkait proyek penambahan daun pintu air Ciliwung (Optimalisasi Kanal Banjir Barat dan Kali Ciliwung).

Penjelasan tentang penutupan ruas jalan yang menghubungkan kawasan Manggarai ke Jalan Proklamasi ini disampaikan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono, dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, siang ini.

Udar menyebutkan, penutupan Jalan Tambak akan dilaksanakan selama satu tahun, hingga 30 Juni 2014. Jalan yang akan ditutup adalah Jalan Tambak atau underpass lama (sisi barat), yang terdiri dari dua lajur satu arah dari Manggarai menuju Jalan Proklamasi.

Sementara itu, arus lalu lintas dari arah Jalan Sultan Agung dan Jalan Minangkabau, yang akan menuju Jalan Proklamasi dan Jalan Matraman, akan diarahkan melalui Jalan Tambak atau underpass baru (sisi timur) atau Jalan Cik Ditiro-Jalan Diponegoro.

Udar menjelaskan, demi mendukung pengaturan arus lalu lintas di kawasan itu, sosialisasi telah dilakukan kepada pengguna jalan, juga pemasangan rambu-rambu petunjuk, serta penempatan petugas pengaturan. "Oleh karena itu, diimbau kepada para pengguna jalan agar dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan, dan mengutamakan keselamatan di jalan," kata Udar.

Editor :

Glori K. Wadrianto


Anda sedang membaca artikel tentang

Mulai Hari Ini, Jalan Tambak Jakpus Ditutup Selama Setahun

Dengan url

http://seepersonality.blogspot.com/2013/04/mulai-hari-ini-jalan-tambak-jakpus.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mulai Hari Ini, Jalan Tambak Jakpus Ditutup Selama Setahun

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mulai Hari Ini, Jalan Tambak Jakpus Ditutup Selama Setahun

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger