Badai Evan Terjang Samoa, 2 Tewas

Written By bopuluh on Kamis, 13 Desember 2012 | 22.42

Bencana Alam

Badai Evan Terjang Samoa, 2 Tewas

Jumat, 14 Desember 2012 | 13:27 WIB

APIA, KOMPAS.com - Negeri kepulauan kecil di Pasifik, Samoa terancam gelap gulita selama dua pekan akibat hantaman badai siklon yang menewaskan dua orang dan membuat ratusan orang lainnya mengungsi. Demikian pernyataan pejabat setempat, Jumat (14/12/2012).

Badai siklon Evan menghantam Samoa, Kamis (13/12) siang, merubuhkan pepohonan, menghancurkan atap rumah dan mengakibatkan banjir di ibu kota Apia. Pemerintah Samoa mengumumkan bencana nasional dan memerintahkan operasi pembersihan besar-besaran.

Ramalan cuaca mengatakan badai yang dikatakan sebagai yang teburuk menghantam Samoa dalam beberapa dekade terakhir masih akan menerjang untuk kedua kalinya.

"Listrik padan untuk seluruh negeri. Pembangkit listrik Tanugamanono hancur dan kita tidak akan mendapatkan listrik setidaknya selama dua pekan," demikian pernyataan Kantor Penanggulangan Bencana (DMO) Samoa.

DMO menambahkan rumah-rumah sakit dan layanan penting lainnya terpaksa menggunakan generator. Selain listrik, pasokan air bersih juga terganggu dan sebagian besar jalan raya tertutup pepohonan yang tumbang.

Juru bicara DMO mengatakan setidaknya dua orang dipastikan tewas akibat bencana ini. Sementara sejumlah media mengabarkan beberapa orang anak-anak hanyut saat sungai Vaisigani meluap.

Badai tropis adalah hal biasa di Samoa namun warga setempat mengatakan mereka tidak menerima peringatan apapun soal kekuatan Badai Evan ini.

"Badai ini adalah yang terbesar yang pernah saya alami," kata Komisioner Tinggi Selandia Baru di Apia, Nick Hurley.

"Kekuatan badai ini tidak bisa diprediksi sehingga membuatnya sedikit berbeda. Angin yang mendahului tidak memberin sedikitpun indikasi kekuatan dan dampak badai ini," sambung Hurley.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Selandia Baru Murray McCully mengatakan angkatan udara negeri itu dalam kondisi siaga untuk menerbangkan bantuan ke negara terpencil itu jika dibutuhkan.

Namun, indikasi awal menunjukkan bahwa pasokan bahan-bahan darurat di Samoa akan cukup untuk menangani dampak bencana ini.


Anda sedang membaca artikel tentang

Badai Evan Terjang Samoa, 2 Tewas

Dengan url

http://seepersonality.blogspot.com/2012/12/badai-evan-terjang-samoa-2-tewas.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Badai Evan Terjang Samoa, 2 Tewas

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Badai Evan Terjang Samoa, 2 Tewas

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger